Sabtu, 09 November 2013

Pemimipin Muda Harus Solutif !

JAKARTA -  Setiap negara pasti memiliki masalah sendiri-sendiri. Tapi, ada lima isu besar yang menjadi masalah di semua negara yaitu kemiskinan, kriminalitas, korupsi, SARA, dan terorisme. Ternyata kelima masalah itu pun sukar diatasi oleh para pemimpin dunia, sekalipun oleh negara-negara maju.

Menurut President Director/CEO PT. CMG Global Dr. Muhammad Asmi, dalam Konferensi Pers acara I Am President baru-baru ini, untuk menangani masalah tersebut, pemimpin harus mengamati perubahan dan memiliki kepekaan. Sebuah negara juga membutuhkan para pemimpin yang mau mendengar dan mengambil tindakan dalam menangani masalah warganya.

Karakteristik inilah yang harus dimiliki anak muda Indonesia untuk menjadi pemimpin berkualitas di masa depan. "Pemimpin muda masa depan harus dinamis dan berkualitas sebagai persiapan menghadapi perubahan iklim dunia yang tidak menentu dengan tekanan ekonomi, persaingan sains dan teknologi global," kata Asmi.

Asmi pun mengumpulkan pemuda berusia 17-40 tahun dari seluruh Indonesia untuk dididik menjadi pemimpin muda. Dalam Akademi I Am President, pemuda Indonesia akan berkompetisi dalam keahlian berpidato dan berdebat.

"Bukan sembarang pidato dan debat, tetapi yang membawa visi misi, master plan dan strategi seorang pemimpin untuk perubahan Indonesia agar menjadi negara maju dan makmur serta dapat menjadi salah satu negara yang menjadi kuasa ekonomi dunia," imbuhnya. 

Sebagai sebuah kompetisi, peserta program ini akan memperebutkan hadiah senilai Rp1,7 miliar. Juara 1 akan meraih hadiah uang tunai senilai Rp1 miliar, Juara 2 senilai Rp500 juta dan Juara 3 senilai Rp200 juta.

"Kami ingin mencari bakat-bakat pemimpin muda dinamis, berkualitas untuk visi 2030 negara Republik Indonesia," tutur Asmi.

0 komentar:

Posting Komentar